Kelebihan dari Alpukat

Alpukat (Persea americana) memiliki tekstur lembut, di dalamnyaterkandung lemak tak jenuh. Lemak tak jenuh sangat bermanfaat guna mengurangi kadar kolesterol darah, sehingga bisa menurunkan risiko penyakit jantung.

Alpukat yang memiliki daging buah berwarna kuning kehijauan, menyimpan kalium atau potasium yang berfungsi menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi) dan stroke. Kalium pun dapat mengatur kadar asam basa dalam tubuh, serta membantu memperlancar metabolisme tubuh.

Seperti juga buah-buahan yang lain, buah yang rasanya mirip dengan mentega atau margarin ini mengandung vitamin C, yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga dapat membantu kita terhindar dari berbagai macam penyakit. 

Buah yang kulit luarnya berwarna hijau atau cokelat keunguan ini, menyimpan kandungan protein yang berperan dalam  memelihara sel dan jaringan dalam tubuh, juga sebagai sumber energi yang dibutuhkan tubuh supaya kita dapat beraktivitas setiap hari.

Buah yang berbentuk bulat lonjong ini, mengandung vitamin E yang berguna menjaga kelembaban kulit, menghaluskan, dan mengencangkan kulit. Vitamin E dapat pula melindungi kulit kita, dari radiasi berbahaya seperti sinar ultra violet dari cahaya matahari, yang menyebabkan penuaan dini dan kanker kulit.

Apabila kita memiliki bekas luka di kulit, maka vitamin E bisa mengurangi bekas dan noda luka tersebut dengan lebih cepat. Kandungan yang terdapat di dalam alpukat pun dapat mengatasi kerusakan pada rambut, sehingga tidak mengherankan jika buah ini dipakai sebagai salah satu bahan baku dalam industri produk kosmetik. (Dari berbagai sumber)

Comments